Aku, Waktu dan Gadis Penjelajah Waktu
Pulang disore hari yang merupakan jam orang pulang dari tempat kerjanya merupakan hal yang tidak enak. bagaimana tidak, kereta pada jam ini padatnya bukan main. masuk diatas salah didalam lebih parah satu sama lain saling berdesakkan isinya tidak hanya orang yang pulang dari kerjaanya, pegawai, mahasiswa, siswa-siswi sma dan smp, ibu-ibu hamil, lansia bahkan anak kecil jg ada dikereta penuh sesak ini
Yah.. sambil terbawa arus manusia didalam kereta ini yang seperti berenang dilautan dan dideru oleh ombak diriku memikirkan beberapa hal yang dianggap tabu tapi layak diperbincangkan. hmm.. time travel.. itulah yang kupikirkan.. ini gara-gara teman-teman ku nostalgia nonton back to the future di kelas jadinya kerjaannya pada cerita tentang sci-fi melulu. entahlah.. itu semua rahasia.. belum saatnya terungkap
Stasiun demi stasiun telah dilewati "pemberhentian selanjutnya stasiun akhir stasiun bogor" ucap si masinis kereta diruangnya. yes, sebentar lagi aku pulang dan tidur melupakan semua hal yang telah dosen ajarkan, hal-hal yang teman-teman ceritakan dan segala apa yang ku alami. kali-kali ingin sekali beban ini terlepas dari punggung ku.