Minggu, 16 Mei 2010

Eksistensi Manusia di Dunia

Hidup manusia di dunia merupakan bukti eksistensi manusia di dunia ini. Kehidupan atau mungkin pernah hidup merupakan suatu karunia terindah dalam hidup. Sejak kecil kita ingin eksistensi kita di dunia ini dianggap walaupun kita tidak bisa berbicara, kita dapat menangis agar diperhatikan oleh orang-orang disekitar kita, itulah cara yang kita lakukan untuk mempertahankan eksistensi kita sejak lahir.

Ketika dewasa, kita mulai mempertahankan eksistensi kita dengan cara lain ketika kita bayi. Kita mempertahankan eksistensi kita dengan cara menunjukan suatu prestasi, karya, bahkan apapun yang kita lakukan agar menarik, agar diakui agar dapat diakui dan dikenang oleh sekitar.

Tapi! semua eksistensi itu percuma bila kita melakukan kesalahan fatal. Eksistensi manusia akan hilang atau lenyap oleh manusia itu sendiri. Intinya kita tidak perlu berlebih-lebihan dalam mempertahankan eksistensi karena sebenarnya kita hidup pun kita tetap eksis di dunia ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar